

Barito Selatan – Pemasangan keramik terus dilakukan oleh Satgas TMMD Ke-124 Kodim 1012/Buntok dalam rangka perehaban pasar yang berlokasi di Desa Talio, Kecamatan Karau Kuala, Kabupaten Barito Selatan. Langkah ini diambil guna meningkatkan kenyamanan warga dalam beraktivitas di lingkungan pasar desa.
Pekerjaan pemasangan keramik menjadi bagian penting dari sasaran fisik TMMD, yang bertujuan memberikan fasilitas umum yang lebih bersih, rapi, dan layak digunakan oleh masyarakat. Proses pengerjaan dilakukan dengan penuh ketelitian oleh personel Satgas, agar hasil akhir benar-benar maksimal dan tahan lama.
Warga sekitar menyambut positif kegiatan tersebut karena kondisi pasar sebelumnya cukup memprihatinkan, terutama saat musim hujan yang membuat lantai pasar menjadi becek dan licin.
Dengan selesainya pemasangan keramik, diharapkan pasar Desa Talio bisa menjadi pusat aktivitas ekonomi yang nyaman dan aman bagi pedagang maupun pembeli.
